Malaysia memiliki percampuran 3 budaya yang terdiri dari Melayu, Tiongkok dan India. Tentu saja perayaan hari besar keagamaan menjadi salah satu pesona yang ditawarkan oleh Malaysia. Kuala Lumpur selalu bersolek diri ketika menyambut hari besar keagamaan tersebut. Berikut beberapa hari besar keagamaan dan budaya yang digelar tiap tahun !
Hari Raya Imlek
Hari raya Imlek merupakan hari besar untuk etnis Tionghoa. Ketika menjelang hari raya tersebut, hampir semua sudut kota Kuala Lumpur akan bersolek. Di kawasan Chinatown akan menggelar berbagai acara menarik dan juga memperkenalkan kebudayaan Tiongkok yang khas. Seperti barongsai dan juga sajikan kuliner yang lezat dan juga nikmat.
Christmas
Setiap tanggal 25 Desember, umat Kristen dan Katolik merayakan hari lahir Yesus. Dan Kuala Lumpur juga ikut menyemarakkan hari raya ini dengan berhias diri. Pohon natal yang besar dan juga dipenuhi kelap-kelip lampu yang indah akan menjadi pemandangan yang akan Anda lihat. Dan bagi para penggemar wisata belanja, diskon besar-besaran selalu diberikan oleh pusat perbelanjaan di Kuala Lumpur
Deepavali
Festival keagamaan Deepavali atau Diwali merupakan festival keagamaan untuk umat Hindu. Dan di sini para pengunjung bisa melihat rumah-rumah para penganut agama Hindu dihiasi dengan lilin, lampu minyak yang terlihat lebih eksotis. Tanggal 10 November 2015 menjadi hari perayaan Diwali di Kuala Lumpur. Jika Anda berlibur ke Kuala Lumpur pada tanggal tersebut, tidak ada salahnya mencoba melihat perayaan Diwali.
Idul Fitri
Sementara perayaan hari raya Idul Fitri juga tidak kalah mempesona. Yang menarik adalah selama bulan Ramadhan, ada pasar malam dari buka puasa hingga menjelang sahur. Dijajakan aneka makanan khas Melayu yang lezat dan siap menggoda lidah. Dan pada perayaan hari raya, beberapa pusat perbelanjaan dan juga hotel menyajikan aneka kuliner khas Melayu yang disajikan khusus ketika hari raya tiba
Mid Autumn Festival
Sementara Mid Autumn Festival merupakan acara kebudayaan khas Tiongkok yang cukup terkenal. Di festival ini para pengunjung bisa melihat aneka lampion yang ditampilkan di sekitar area Chinatown. Untuk tahun ini, Mid Autumn Festival digelar tanggal 27 September 2015.
Thaipusam
Sementara acara Thaipusam merupakan acara bagi para penganut agama Hindu yang disajikan kepada Dewa Subramanian yang berada di kawasan wisata Batu Caves. Acara ini merupakan festival rutin setiap tahun. Dan waktu penyelenggaraan terdekat adalah tanggal 23 januari 2016.
Ketika berada di Malaysia, Anda bisa melihat ajang balapan di Sepang, berbelanja di Pahang hingga menikmati alam laut di Malaysia. Selama berada di Malaysia ini, Anda bisa menginap di Hotel Maya, Quality Hotel City Centre, Melia Kuala Lumpur dan Sunway Putra Hotel Kuala Lumpur
Informasi yang tertera dalam artikel diatas seusai dengan kondisi pada tanggal 25 Mei 2015
Komitmen kami untuk memberikan informasi, tips, dan panduan wisata untuk Anda sekalian. Namun demikian, pemeliharaan website ini tidaklah murah. Apabila Anda memesan hotel, silahkan klik link hotel yang ada di halaman ini untuk membantu kami terus dapat memberikan informasi serta panduan wisata yang lebih menarik lagi. Dan juga sarankan kami di twitter dan facebook
Harga yang tertera dalam artikel ini dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya
Mau Liburan Murah? Pastikan Hubungi Kami!
Tour Murah Panduan Wisata. Telp: +62.85.101.171.131. Pin BB: 5BF4C2B4